Pada tanggal 1-30 April 2019, Yayasan Capella Project Indonesia bekerja sama dengan Dinas Kesehatan DKI Jakarta dan IDAI Cabang DKI Jakarta melaksanakan kegiatan pelatihan Stimulasi, Deteksi, dan Intervensi Dini Tumbuh Kembang (SDIDTK) anak yang untuk tenaga kesehatan di wilayah DKI Jakarta. Kegiatan ini dilaksanakan di Suku Dinas Kesehatan masing-masing wilayah DKI Jakarta. Pada kegiatan pelatihan ini kami juga dibantu oleh beberapa volunteer Capella Project.

Pada kegiatan pelatihan ini terdapat 8 orang dokter spesialis anak dari IDAI Jaya DKI Jakarta yang bertugas sebagai narasumber dan 46 orang dokter umum yang bertugas sebagai fasilitator. Dokter spesialis anak yang membantu sebagai narasumber ialah:

  1. Prof. DR. Dr. Rini Sekartini, Sp.A. (K), narasumber di Sudinkes Jakarta Timur.
  2. Dr. Angga Wirahmadi, Sp.A., narasumber di PKC Johar Baru.
  3. Dr. Eva Devita, Sp.A. (K), narasumber di PKC Kembangan, PKC Kebon Jeruk, PKC Kalideres, dan PKC Mampang.
  4. Dr. Jenni K. Dahliana, Sp.A. (K), narasumber di PKC Tambora, PKC Sawah Besar, PKC Kemayoran, PKC Grogol Petamburan dan Kantor Walikota Jakarta Utara.
  5. Dr. Trully Kusumawardhani, Sp.A, narasumber di PKC Kebayoran Baru, Kantor Walikota Jakarta Utara, dan PKC Tebet.
  6. Dr. Purnama Fitri, Sp.A. (K), narasumber di PKC Cilandak, PKC Pesanggrahan, PKC Kebayoran Lama, dan PKC Jagakarsa.
  7. Dr. Tuty Herawaty, Sp.A., narasumber di PKC Tebet, PKC Pesanggrahan, PKC Menteng, dan PKC Mampang.
  8. Dr. Erva Yunilda, Sp.A., narasumber di PKL Kramat dan PKC Cengkareng.

Kegiatan ini memiliki total peserta sebanyak 650 orang, yang terdiri atas 325 orang dokter umum dan 325 orang perawat/bidan. Setiap kegiatan dilaksanakan selama 2 hari. Terdapat 7 materi dan pelatihan yang diberikan, yaitu: konsep dasar tumbuh kembang, deteksi pertumbuhan, stimulasi dan deteksi perkembangan, intervensi tumbuh kembang, praktek klinis, pencatatan dan pelaporan, serta rujukan tumbuh kembang.

Yayasan Capella Project Indonesia berharap setelah kegiatan ini maka tenaga kesehatan di Kota Jakarta menjadi lebih paham mengenai tumbuh kembang anak dan dapat melakukan kegiatan Stimulasi, Deteksi, dan Intervensi Dini Tumbuh Kembang (SDIDTK) anak secara mandiri.. Acara ini tentunya tidak akan berhasil tanpa rahmat Tuhan yang Maha Esa dan dukungan dari para mitra. Kami berterima kasih untuk kerja keras setiap panitia dan partisipasi setiap peserta yang hadir, serta memohon maaf apabila ada hal-hal yang kurang berkenan selama berlangsungnya acara.

Mari kita terus dukung kegiatan stimulasi tumbuh kembang dan deteksi dini gangguan tumbuh kembang anak untuk kesehatan anak Indonesia yang lebih baik. Sampai bertemu di acara kami berikutnya!

Salam kami,

Capella Project

-Perfect in their own way-